Artikel ini membahas tentang soal latihan ulangan harian pelajaran biologi materi sistem percernaan pada manusia dan sistem pencernaan pada hewan yang disertai pembahasannya.
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!.
Soal nomor 1
Kekurangan protein pada makanan menyebabkan busung lapar. Protein selain merupakan penyusun enzim, juga berfungsi dalam …
A. menyusun penimbun lemak
B. merusak zat yang bersifat racun
C. memelihara keseimbangan tekanan osmosis darah
D. memelihara keseimbangan energi
E. memelihara ketegangan suatu sel
Pembahasan
Salah satu fungsi protein dalam darah adalah mempertahankan pH darah (sebagai buffer). Jadi jawaban yang tepat adalah C.
Soal nomor 2
Zat makanan yang menghasilkan energi tertinggi untuk satuan berat yang sama adalah …
A. protein
B. vitamin
C. lemak
D. karbohidrat
E. serat kasar
Pembahasan
Lemak adalah zat makanan yang menghasilkan energi tertinggi untuk satuan berat yang sama. Jadi soal ini jawabannya C.
Soal nomor 3
Berikut adalah vitamin yang dapat larut didalam lemak, kecuali …
A. vitamin C
B. vitamin A
C. vitamin D
D. vitamin K
E. vitamin E
Pembahasan
Vitamin C larut dalam air. Jadi soal ini jawabannya A.
Soal nomor 4
Pada orang dewasa, jumlah giginya mencapai …
A. 24
B. 32
C. 34
D. 22
E. 30
Pembahasan
Pada orang dewasa terdapat 32 gigi tetap, sedangkan pada anak-anak terdapat 20 gigi susu. Jadi soal ini jawabannya B.
Soal nomor 5
Jonjot usus halus berfungsi memperluas bidang penyerapan sari makanan. Berikut yang diserap oleh jonjot usus halus antara lain …
A. protein dan lemak
B. glukosa dan asam amino
C. zat pati dan vitamin
D. asam amino dan lemak
E. sukrosa dan fruktosa
Pembahasan
Soal ini jawabannya E.
Soal nomor 6
Enzim yang dapat mengemulsikan lemak menjadi asam lemak dan gliserol adalah …
A. erepsin
B. renin
C. lipase
D. katalase
E. ptialin
Pembahasan
Enzim yang berfungsi mengemulsikan lemak menjadi asam lemak dan gliserol adalah lipase. Soal ini jawabannya C.
Soal nomor 7
Pencernaan mekanik yang terjadi dirongga mulut dibantu oleh pencernaan enzimatik menggunakan …
A. enzim renin
B. enzim lipase
C. enzim katalase
D. enzim ptialin
E. enzim tripsin
Pembahasan
Enzim ptialin dihasilkan oleh kelenjar ludah dan berfungsi mengubah amilum menjadi maltosa. Soal ini jawabannya D.
Soal nomor 8
Diantara karakteristik berikut yang bukan merupakan karakteristik cairan empedu adalah …
A. diproduksi oleh kandung kemih
B. campuran dari garam-garam khusus, air dan kolesterol
C. berperan sebagai agen pengemulsi
D. membantu pencernaan lemak oleh lipase
E. bekerja dalam usus halus
Pembahasan
Yang bukan karakteristik cairan empedu adalah diproduksi oleh kandung kemih karena cairan empedu diproduksi oleh hati. Soal ini jawabannya A.
Soal nomor 9
Perhatikan gambar susunan gigi orang dewasa berikut.
Bagian yang berfungsi memotong makanan ditunjukkan oleh nomor …
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 3 dan 4
Pembahasan
Bagian gigi yang berfungsi memotong makanan adalah gigi seri yang ditunjukkan oleh nomor 1. Soal ini jawabannya A.
Soal nomor 10
Susunan gigi yang tidak terdapat pada anak-anak adalah …
A. insisivus
B. molar
C. caninus
D. premolar
E. gigi susu
Pembahasan
Susunan gigi yang tidak terdapat pada anak-anak adalah molar = geraham belakang. Soal ini jawabannya B.
Untuk menjawab soal nomor 11 hingga nomor 15, perhatikan gambar berikut.
Soal nomor 11
Organ yang berfungsi mensekresikan HCL, enzim pencernaan, dan lendir ditunjukkan oleh nomor …
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
Pembahasan
Organ yang berfungsi mensekresikan HCL, enzim pencernaan dan lendir adalah lambung. Lambung ditunjukkan oleh gambar 3. Soal ini jawabannya C.
Soal nomor 12
Penyerapan zat-zat makanan dimulai dari organ nomor …
A. 3
B. 4
C. 5
D. 6
E. 7
Pembahasan
Penyerapan zat-zat makanan dimulai dari usus halus. Usus halus ditunjukkan oleh nomor 5. Soal ini jawabannya C.
Soal nomor 13
Usus buntu ditunjukkan oleh nomor …
A. 4
B. 5
C. 6
D. 7
E. 8
Pembahasan
Usus buntu ditunjukkan oleh nomor 7. Soal ini jawabannya D.
Soal nomor 14
Bagian yang menghasilkan enzim ptialin ditunjukkan oleh nomor …
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
Pembahasan
Enzim ptialin dihasilkan oleh kelenjar ludah yang berada pada organ mulut. Mulut ditunjukkan oleh nomor 1. Soal ini jawabannya A.
Soal nomor 15
Tempat penyerapan kembali air terjadi pada organ nomor …
A. 5
B. 6
C. 7
D. 8
E. 9
Pembahasan
Penyerapan air terjadi pada usus besar. Usus besar ditunjukkan oleh nomor 6. Soal ini jawabannya B.
Soal nomor 16
Campuran makanan yang bersifat asam didalam lambung disebut …
A. kolesitokinin
B. cairan empedu
C. cairan limfa
D. bubur kim
E. sekretin
Pembahasan
Makanan dilambung yang telah berbentuk cairan asam disebut kim. Jadi soal ini jawabannya D.
Soal nomor 17
Naiknya kandungan glukosa didalam darah, menunjukkan bahwa makanan telah mencapai …
A. mulut
B. faring
C. lambung
D. usus halus
E. usus besar
Pembahasan
Soal ini jawabannya D.
Soal nomor 18
Urutan perjalanan makanan melalui organ percernaan yang benar adalah …
A. mulut – lambung – usus besar – usus halus
B. mulut – usus halus – lambung – anus
C. mulut – esofagus – usus besar – usus halus
D. esofagus – lambung – usus besar – usus halus
E. mulut – lambung – usus halus – usus besar
Pembahasan
Urutan perjalanan makanan melalui organ percernaan adalah mulut – kerongkongan (esofagus) – lambung – usus halus – usus besar – anus. Jadi jawaban yang tepat adalah E.
Soal nomor 19
Perbedaan utama antara sistem pencernaan pada hewan memamah biak dengan manusia, terletak pada susunan dan fungsi dari …
A. usus dan anus
B. gigi dan kerongkongan
C. usus halus dan usus besar
D. lidah dan mulut
E. gigi dan usus
Pembahasan
Soal ini jawaban B.
Soal nomor 20
Hewan memamah biak dapat mencerna makanan kaya serat karena …
A. Jumlah makanan yang dikonsumsi banyak
B. Jumlah fases yang dihasilkan banyak
C. adaptasi pada usus
D. berat dan ukuran tubuh
E. adaptasi gigi dan lambung
Pembahasan
Soal ini jawabannya E.