Lompat ke konten

Contoh soal penyetaraan reaksi redoks dan penyelesaiannya

  • oleh

Artikel ini membahas tentang contoh soal penyetaraan reaksi redoks dan penyelesaiannya atau pembahasannya. Penyetaraan reaksi redoks dapat dilakukan dengan dua cara yaitu dengan cara bilangan oksidasi dan cara setengah reaksi atau ion elektron.

Langkah-langkah penyetaraan reaksi redoks dengan cara setengah reaksi sebagai berikut:

  1. Tentukan reaksi reduksi dan oksidasi
  2. Samakan jumlah unsur pereaksi dan hasil reaksi
  3. Samakan jumlah unsur O dengan menambahkan H2O dan H+ pada suasana asam dan OH pada suasana basa. (jumlah H+ / OH = 2 kali H2O).
  4. Samakan jumlah ion pereaksi dan hasil reaksi dengan cara menambah ion e pada sisi yang kelebihan ion.
  5. Lakukan eliminasi ion e pereaksi dan hasil reaksi

Langkah-langkah penyetaraan reaksi redoks dengan cara bilangan oksidasi sebagai berikut:

  1. Tentukan biloks setiap unsur dalam persamaan.
  2. Setarakan reaksi berdasarkan perubahan biloks.
  3. Samakan jumlah ion pereaksi dan hasil reaksi.

Contoh soal penyetaraan reaksi redoks

Contoh soal 1

Setarakan reaksi dari Cr2O72- (aq) + Fe2+ (aq) → Cr3+ (aq) + Fe3+ (aq) dengan cara setengah reaksi dan bilangan oksidasi

Penyelesaian / pembahasan soal

Cara setengah reaksi

Pada soal ini diketahui:

  • Reduksi : Cr2O72- → Cr3+
  • Oksidasi : Fe2+ → Fe3+

Selanjutnya kita samakan jumlah unsur Cr, O, Fe dan jumlah ion pada reduksi dan oksidasi.

ReduksiCr2O72-Cr3+
Jumlah Cr21
Agar Cr setara Cr2O72-2Cr3+
Jumlah O70
Agar O setaraCr2O72- + 14H+2Cr3+ + 7H2O
Jumlah ion-2 + 14 = + 122 . +3 = +6
Setara akhirCr2O72- + 14H+ + 6e2Cr3+ + 7H2O
OksidasiFe2+Fe3+
Jumlah Fe11
Jumlah ion+2+3
SetaraFe2+Fe3+ + e
Cr2O72- + 14H+ + 6e → 2Cr3+ + 7H2O (dikali 1)
Fe2+ → Fe3+ + e (dikali 6)
Cr2O72- + 14H+ + 6e → 2Cr3+ + 7H2O
6Fe2+ → 6Fe3+ + 6e (-)
Cr2O72- + 14H+ + 6Fe2+ → 2Cr3+ + 6Fe3+ + 7H2O

Jadi reaksi yang setara adalah Cr2O72- (aq) + 6 Fe2+ (aq) + 14H+ (aq) → 2Cr3+ (aq) + 6 Fe3+ (aq) + 7H2O (l).

Cara bilangan oksidasi

Setara Cr Cr2O72- Fe2+ 2Cr3+ Fe3+ keterangan
Biloks Cr +12 +6 turun 6 (x 1)
Biloks Fe +2 +3 Naik 1 (x 6)
Setara Cr2O72- 6Fe2+ 2Cr3+ 6Fe3+
jumlah ion -2 + 12 = +10 6 + 18 = +24
Reaksi setara Cr2O72- + 6Fe2+ + 14H+ 2Cr3+ + 6Fe3+ + 7H2O

Berdasarkan hasil diatas, jumlah ion reaksi sisi kiri = +10 dan sisi kanan = + 24, sehingga sisi kiri kekurangan ion sebanyak 24 – 10 = 14. Dengan demikian reaksi yang setara adalah Cr2O72- (aq) + 6 Fe2+ (aq) + 14H+ (aq) → 2Cr3+ (aq) + 6 Fe3+ (aq) + 7H2O (l).


Contoh soal 2

Setarakan reaksi dari Cu (s) + NO3 (aq) → Cu2+ (aq) + N2O (g) demgan cara setengah reaksi.

Penyelesaian soal / pembahasan

ReduksiNO3N2O
Jumlah N12
Setara N2NO3N2O
Jumlah O2 . 3 = 61
Setara O2NO3 + 10H+N2O + 5H2O
Jumlah ion-2 + 10 = +80
Setara akhir2NO3 + 10H+ + 8eN2O + 5H2O
OksidasiCuCu2+
Jumlah Cu11
Jumlah ion02
Agar setara Cu Cu2+ + 2e
2NO3 + 10H+ + 8e → N2O + 5H2O (dikali 1)
Cu → Cu2+ + 2e (dikali 4)
2NO3 + 10H+ + 8e → N2O + 5H2O
4Cu → 4Cu2+ + 8e
2NO3 + 4Cu + 10H+ → N2O + 4Cu2+ + 5H2O

Jadi reaksi yang setara adalah 4Cu (s) + 2NO3 (aq) + 10H+ (aq) → 4Cu2+ (aq) + N2O (g) + 5H2O (l).


Contoh soal 3

Setarakan reaksi dari MnO4 (aq) + C2O42- (aq) → MnO2 (s) + CO32- (aq) dengan cara setengah reaksi.

Penyelesaian soal / pembahasan

ReduksiMnO4MnO2
Jumlah Mn11
Jumlah O42
Setara 1MnO4 + 4H+MnO2 + 2H2O
Jumlah ion-1 + 4 = + 30
Setara 2MnO4 + 4H+ + 3eMnO2 + 2H2O
OksidasiC2O42-CO32-
Jumlah C21
Setara CC2O42-2CO32-
Jumlah O46
Setara OC2O42- + 2H2O2CO32- + 4H+
Jumlah ion-2-4 + 4 = 0
Setara akhirC2O42- + 2H2O2CO32- + 4H+ + 2e
MnO4 + 4H+ + 3e → MnO2 + 2H2O (dikali 2)
C2O42- + 2H2O → 2CO32- + 4H+ + 2e (dikali 3)
2MnO4 + 8H+ + 6e → 2MnO2 + 4H2O
3C2O42- + 6H2O → 6CO32- + 12H+ + 6e
2MnO4 + 3C2O42- + 2H2O → 2MnO2 + 6CO32- + 4H+

Jadi reaksi yang setara adalah2MnO4 (aq) + 3C2O42- (aq) + 2H2O (l) → 2MnO2 (s) + 6CO32- (aq) + 4H+ (aq).


Contoh soal 4

Setarakanlah reaksi dari MnO4 (aq) + I (aq) → Mn2+ (aq) + I2 (aq) dengan menggunakan cara setengah reaksi dalam suasana basa.

Penyelesaian soal / pembahasan

ReduksiMnO4Mn2+
Jumlah Mn11
Jumlah O40
Setara OMnO4 + 4H2OMn2+ + 8 OH
Jumlah ion-1 +2 + (-8) = -6
Setara akhirMnO4 + 4H2O + 5eMn2+ + 8 OH
OksidasilI2
Jumlah I12
Setara 12II2
Jumlah O00
Jumlah ion-20
Setara akhir2II2 + 2e
MnO4 + 4H2O + 5e → Mn2+ + 8 OH (dikali 2)
2I → I2 + 2e (dikali 5)
2MnO4 + 8H2O + 10e → 2Mn2+ + 16 OH
10I → 5I2 + 10e
2 MnO4 + 10 I + 8H2O → 2 Mn2+ + 16 OH + 5I2

Contoh soal 5

Setarakan reaksi dari ZnS (s) + HNO3 (aq) → ZnSO4 (aq) + NO (g) + H2O (l) dengan menggunakan bilangan oksidasi.

Penyelesaian soal / pembahasan

Reaksi ZnS HNO3 ZnSO4 NO H2O keterangan
Biloks S -2 +6 Naik 8 (x 3)
Biloks N +5 +2 Turun 3 (x 8)
Setara 3ZnS 8 HNO3 3 ZnSO4 8 NO H2O
jumlah ion 0 0

Karena jumlah ion sama yaitu nol maka reaksi yang setara adalah 3 ZnS (s) + 8 HNO3 (aq) → 3 ZnSO4 (aq) + 8 NO (g) + H2O (l).


Contoh soal 6

Setarakan reaksi dari MnO4 (aq) + I (aq) → MnO2 (aq) + I2 (aq) dengan menggunakan bilangan oksidasi dalam suasana basa.

Penyelesaian soal / pembahasan

Setara I MnO4 2I MnO2 I2 keterangan
Biloks Mn +7 +4 Turun 3 (x 2)
Biloks I -2 0 Naik 2 (x 3)
Setara 2 MnO4 6 I 2 MnO2 3 I2
jumlah ion -2 – 6 = -8 0

Jumlah ion sisi kiri = -8 dan sisi kanan 0 sehingga supaya setara sisi kanan ditambah dengan 8 OH dan sisi kiri ditambah 4H2O (jumlah OH = 2 kali H2O). Jadi reaksi yang setara 2 MnO4 + 6 I + 4H2O → 2 MnO2 + 3I2 + 8 OH.

You cannot copy content of this page